April 18, 2025

detektif.co.id

Romantika dan Metafisika

Untuk Membangun Pinrang Butuh Pemimpin Memiliki Jaringan Sampai Tingkah Nasional Dan Internasional

2 min read

Pinrang – detektif.co, Perhelatan Pilkada Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2024 makin memanas jelang penetapan bakal calon menjadi calon Bupati dan wakil Bupati Pinrang.

Beberapa diantaranya pokok pembahasan publik bermunculan di media sosial terkait berapa pasang calon Bupati dan wakil Bupati Pinrang yang akan bertarung di pilkada Pinrang tahun 2024 serta partai yang akan dikendarai.

AAS salah satu pengamat politik dari kota Makassar mengatakan, “melihat kontestasi politik Pilkada tahun 2024 ini khususnya Kabupaten Pinrang. Itu bisa saja terjadi pertarungan Head to head dan juga kotak kosong jika KPU belum mengeluarkan PKPU baru dan masih menggunakan PKPU lama.”

Namun, lanjutnya, “ketika adanya PKPU baru pertarungan pilkada Pinrang akan menjadi seru dimana pasangan mantan Bupati Pinrang Andi Irwan dan Sudirman Bungi bisa saja hanya mengendarai Partai Nasdem yang memiliki 11 kursi, apalagi Andi Irwan adalah ketua DPC Partai Nasdem Kabupaten Pinrang.”

“Sedangkan lawan dari pasangan Andi Irwan dan Sudirman Bungi ini adalah pasangan Ahmad Jaya Baramuli dan Abdillah Nasir “JADI”. Pasangan “JADI” ini juga bukan calon yang lemah dimana kedua tokoh yang tergabung ini mempunyai basis kuat saat pileg lima tahun kemarin.” Ucapnya.

“Disamping punya basis suara sendiri, dirinya juga adalah pengusaha sukses yang mempunyai jaringan kuat di tingkat Nasional maupun Internasional bahkan salah satunya adalah ketua KKP pusat.” Tambahnya. Senin (15/07/2024).

“Masyarakat Pinrang sendiri khususnya saat ini menjelang perhelatan Pilkada Pinrang, sangat membutuhkan pemimpin daerah yang jaringannya luas sampai di tingkat Nasional maupun Internasional. Itu untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dari segi pembangunan serta peningkatan ekonomi masyarakat yang saat ini kita tau kondisinya untuk wilayah Kabupaten Pinrang di lima tahun kemarin.” Ungkapnya.

Kata dia, “masyarakat Pinrang sudah jenuh dengan janji politik dan program program Visi maupun Misi yang ditawarkan oleh para kandidat dalam sebuah lembaran kertas saat mereka melakukan kampanye politik.”

AAS berharap pesta demokrasi ini bisa berjalan aman serta kondusif dengan bantuan para panitia pelaksana Pemilu baik itu dari KPU maupun Bawaslu dan juga aparat keamanan TNI-POLRI serta keterlibatan ASN yang harus bersikap netral pada perhelatan ini. (Dulfi).

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.