April 18, 2025

detektif.co.id

Romantika dan Metafisika

Kepala Pekon Way Kerap Prioritaskan Pembangunan Balai Pekon

1 min read

Tanggamus Detektif, 27 Agustus 2024* – Pembangunan Gedung Balai Pekon di Dusun 3, Pekon Way Kerap, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus, menjadi prioritas utama pemerintah setempat. Proyek yang dimulai pada tahun 2023 ini resmi dilanjutkan pada tahap kedua, dengan progres terkini mencapai 80 persen.

Kepala Pekon Way Kerap, Mat Zurani A. Lumbu, mengungkapkan bahwa pembangunan ini didanai melalui Anggaran Dana Desa (ADD) tahap kedua sebesar Rp125.910.000 dan dikelola oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK), masyarakat, serta tenaga ahli.

“Pembangunan ini merupakan hasil dari musyawarah dusun dan musyawarah desa yang bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dalam pelayanan kepada masyarakat,” ujar Lumbu.

Gedung Balai Pekon ini tidak hanya bertujuan untuk memperbaiki infrastruktur, tetapi juga untuk mempermudah dan meningkatkan kenyamanan kerja pemerintah pekon.

“Dengan adanya balai pekon ini, kami berharap pemerintah pekon dapat bekerja dengan lebih nyaman dan efektif dalam melayani masyarakat,” tambah Lumbu.

Proyek ini dimulai pada tahun 2023 dan dilanjutkan hingga tahun 2024 dengan tahap finishing yang saat ini sudah mencapai 70-80 persen. Lumbu menekankan pentingnya merawat gedung ini agar tetap awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.

“Kami berharap gedung ini dapat menjadi solusi jangka panjang yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat Pekon Way Kerap,” tutupnya.

*YON YONE*

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.